Controller Alternatif Untuk Android yang Tidak Support Controller Berkoneksi

Pada postingan sebelumnya tentang Cara Main Semua Game Di Android Menggunakan Joystick telah di jelaskan cara untuk menggunakan joystick ( controller ) apa saja dengan android yang support menggunakan controller.

Kali ini saya akan memberikan jalan alternatif buat kamu yang tidak bisa menggunakan controller di android, mau itu android yang tidak support, atau game yang tidak bisa di mainkan menggunakan controller karena suatu hal. Apalagi kamu yang main PUBG Mobile.

Yang kali ini saya bahas bukan cara harus ini harus itu, saya cuman memperkenalkan dan merekomendasikan barang aja, karena saya sendiri juga kepikiran untuk main game dengan nyaman layaknya main di PS Vita.

nah di bawah ini rekomendasi saya yang kamu perlu cari agar bisa punya smartphone gaya console game

1. Joystick


Alat yang ini yang paling membantu kalau kamu suka main game kekinian seperti PUBG Mobile, Mobile Legends, atau game action lainnya. karna joystick ini membantu pergerakan ( mobility ) jadi lebih akurat. Biasanya kalau kamu menggunakan jari biasa, mungkin kamu kadang suka lupa posisi move, jadi yang seharusnya kamu jalan ke depan malah tertekan ke arah belakang. Sebenarnya ada solusinya tapi tidak semua game memiliki fitur move yang mengikuti pergerakan jari, dan biasanya juga suka error jadi tetap saja kurang akurat. Dengan alat ini yang pasti kamu bisa merasakan letak move button nya dan posisinya tepat ( fixed ).

untuk wujudnya ada berbagai jenis, ada yang begini :

fling joystick android
ada yang begini :

Fling Controller Android

Cara mendapatkan alat ini sangat mudah, kamu tinggal cari toko hp, atau toko asesoris terdekat, kasih lihat saja gambar ini, atau kamu bisa cari di online shop dengan nama "fling mobile joystick". Kira - kira harganya sekitar Rp.5000 - Rp.40.000 berdasarkan penelusuran saya di online shop. tapi jika kamu hanya membeli ini produk ini di online shop dengan harga Rp.5000 mungkin harga ongkos kirimnya lebih mahal daripada barangnya.

2. L1 R1 Button


Alat yang satu ini paling membantu kamu dalam permainan FPS, atau semacam PUBG Mobile. Alat ini memungkinkan kamu menekan 4 tombol sekaligus, jadi kamu bisa melakukan scope, berjalan, menembak serta mengarahkan camera, layaknya game FPS atau TPS di PS Vita. Tetapi alat ini hanya bisa digunakan untuk bermain game yang tombolnya dapat di remapping, dan setiap android memiliki kemampuan sentuhan sekaligus yang bervariasi, ada yang hanya memiliki kemampuan merespon 2 tombol sekaligus, 5 tombol sekaligus, dan sebagainya. Jika kamu memiliki android yang hanya mampu merespon 2 sentuhan agak sulit untuk kamu menggunakan tombol ini, hasilnya ketika kamu menekan tombol lebih dari 2 android kamu akan mengabaikan sentuhan terakhir atau sentuhan pertama. ada baiknya kamu menggunakan aplikasi "multitouch tester" terlebih dahulu, atau kamu bisa klik link di bawah ini


untuk wujud alatnya seperti ini :

L1 R1 Button untuk android


Dan hebatnya alat ini harganya tidak jauh beda dengan harga joystick yang saya bahas barusan, sekitar Rp.5000 - Rp.40.000, tapi harga yang saya cantumkan hanya berdasarkan harga di online shop, jika kamu membeli di toko harganya jauh daripada harga yang saya sebutkan jangan salahkan saya.

3. Handle Grip Android


Jika tombol sudah mantap, yang pasti bentuk android yang datar membuat jari kamu tidak nyaman dalam menggenggam dan menyentuh skaligus, nah alat handle grip ini solusinnya. alat ini berbentuk stick ( controller ) Playstation yang bagian tengahnya bisa di masukan smartphone kamu. kalau bingung sama tulisan saya, begini wujudnya :

Handle Grip Android

handle grip ini yang bentuk standar, masih banyak lagi model lainnya yang pastinya harganya lebih mahal seperti yang 1 ini,

handle grip kipas android

yang 1 ini lebih keren lagi karena ada kipas di belakangnya sehingga android kamu tidak kepanasan.

Kalau kamu juga ngga mau kepanasan beli alat ini juga

Kipas Android

Jika kamu tertarik untuk menggunakan handle grip ini, harganya alat yang satu ini agak lebih mahal, sekitar Rp. 20.000 ke atas. Dan Perlu diperhatikan sebelum membeli, karena bagian belakang handle grip ini bisa saja mengganjal tombol R1 L1. jadi carilah handle grip yang belakangnya tipis.

Yang pasti alat handle grip ini tidak bisa digunakan di tablet lho ya, kira - kira yang smartphone yang bisa di gunakan sekitar ukuran 4,5" - 6".Jika bingung saya ambil contoh smartphone xiaomi note. Smartphone ini ukurannya 5,5" dan ukuran ini adalah ukuran standard smartphone yang di jual di pasaran skarang.

Nah jika kamu pusing barang yang harus di beli banyak banget, ada alternatif lainnya yaitu dengan membeli yang sudah sepaket seperti ini :

handle grip joystick android
dan ada yang begini juga

handle grip R1 L1 button android

Karna alat ini sepaket, harga yang beredar di pasaran jelas lebih mahal, yaitu sekitar Rp.100.000.

Jika dibandingkan dengan controller yang memerlukan koneksi, alat ini lebih bersahabat karena tidak perlu ada ijin ini itu, atau aplikasi ini itu, cukup pasang dan sudah bisa langsung main.

Demikian Joystick ( Controller ) Alternatif android untuk yang tidak bisa menggunakan controller yang harus di koneksikan. barang yang saya rekomendasikan di atas kira - kira totalnya di bawah Rp. 100.000, jauh lebih murah daripada controller yang menggunakan koneksi. Happy Gaming~