Cara Main Game PS3 Di PC Dengan RPCS3



Cara Main Game PS3 Di PC Dengan RPCS3

Pasti diantara kalian kadang suka berfikir daripada beli PS lebih baik beli PC, iya kan? nah kalian juga pasti tau kalau tidak smua game PS terutama PS3 tidak dirilis khusus untuk PC, sehingga kamu perlu bermain game tersebut di PS3 aslinya. Tapi jangan khawatir, karena kamu juga bisa bermain game PS3 di PC menggunakan Emulator RPCS3

Langsung saja ini cara bermain game PS3 di PC menggunakan RPCS3

1. Download aplkasi RPCS3

Tentunya kamu memiliki emulator agar bisa bermain game PS3, dan RPCS3 merupakan salah satu emulator yang saya rekomendasikan

Kamu bisa mendapatkannya di google kok, atau bisa di SINI

2. Download LLE Modules

Kamu bisa mendapatkan LLE Modules di google juga, atau kalian bisa download di SINI

Setelah kamu mendownload LLE Modules ini, ekstract dan copy folder yang ada di dalam LLE Modules dan paste ke folder RPCS3

Cara Main Game PS3 Di PC Dengan RPCS3

3. Setting RPCS3

Setelah langkah di atas sudah diikuti, buka aplikasi RPCS3 dan klik "Config" lalu "Setting", lalu centang 4 file ini di dalam kotak "Load Libraries"
  • libresc.prx
  • librtc.prx
  • libsre.prx
  • libspurs_jq.prx


Cara Main Game PS3 Di PC Dengan RPCS3


Lanjut ke tab "Graphics", lalu pilih kartu VGA yang akan dipakai pada kolom "D3D Adapter"


Cara Main Game PS3 Di PC Dengan RPCS3



4. Siapkan Game

Kalau kamu mau memainkan game PS3 yang kamu punya dalam wujud kaset, kamu perlu melakukan Rip terlebih dahulu. Tapi jika mau mendownload gamenya juga bisa. Kamu bisa mencari game PS3nya di Google, dan setelah kamu download, ekstract kemana saja di komputer kamu

Buka kembali RPCS3, kemudian di tab "Boot", kemudian klik "Boot Game"


Cara Main Game PS3 Di PC Dengan RPCS3


Selanjutnya pilih folder kamu game yang baru saja kamu ekstract, atau kamu Rip tadi, kemudian tunggu sampai game bisa di mainkan

Demikianlah cara bermain game PS3 dengan Emulator RPCS3. Yang harus kamu tahu, emulator yang satu ini tergolong berat sehingga PC dengan yang spesifikasi yang kecil tidak saya anjurkan untuk menggunakan emulator ini, karena hasilnya nanti game yang dimainkan akan lag, atau aplikasi emulator tidak bisa di jalankan karena spesifikasi PC tidak cukup. Juga tidak semua game PS3 dapat di mainkan, baru 107 game saja yang baru bisa di mainkan lancar pada PC atau Laptop yang berspesifikasi cukup

Untuk daftar game yang sudah bisa di mainkan di emulator dapat di lihat di SINI